Tragis di Bogor: Alat Berat Mengenai Kabel, Satu Pekerja Tewas Tersetrum

Daftar Isi

Mediaupdate.id – Insiden kecelakaan kerja terjadi di Sukamakmur, Bogor, Jawa Barat, setelah dua orang tersengat listrik saat sebuah alat berat yang diangkut truk tersangkut kabel listrik. Kejadian ini viral di media sosial dan mengakibatkan satu orang meninggal dunia.

Kapolsek Sukamakmur Ipda Dedi Priono membenarkan peristiwa tersebut. Salah satu korban dinyatakan meninggal saat mendapatkan penanganan di Puskesmas, sementara satu korban lainnya sudah dipulangkan kepada pihak keluarga.

“Betul, terkonfirmasi dari Puskesmas, waktu ditangani di Puskesmas meninggal satu orang. Yang satu lagi sudah dibawa keluarganya,” ujar Dedi, Minggu (16/11/2025).

Video yang beredar memperlihatkan alat berat jenis beko yang diangkut menggunakan truk trailer menyangkut kabel di atas jalan. Warga kemudian berusaha mengevakuasi korban yang tersetrum dari bagian atas alat berat. Insiden itu sempat membuat arus lalu lintas tersendat.

Peristiwa terjadi pada Sabtu (15/11) siang di Desa Jogjogan, Kecamatan Sukamakmur. Kedua korban langsung dibawa ke fasilitas kesehatan terdekat oleh warga dan petugas.

Dedi mengatakan penyebab pasti korban tersetrum masih dalam penyelidikan. Identitas korban dan perannya dalam kejadian ini juga masih didalami.

“Untuk kronologi dan peran dari dua korban ini masih dalam penyelidikan,” ujar Dedi.

Polisi saat ini masih mengumpulkan keterangan saksi dan memeriksa lokasi kejadian untuk memastikan detail insiden tersebut.

Tags :

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent News

Jabodetabek News

Seputar Media Informasi Berbagai Platform Berita Yang Disusun Menjadi Berita Terkini & Terpercaya.

Share On

Contact Us

Copyright © 2024 Mediaupdate.id | Created by NHT Solution.